Selasa, 02 Agustus 2016

Makna Dalam lagu Daerah

Arti dan Makna Lagu Rek Ayo Rek

Rek ayo rek, jalan jalan ke Tunjungan/pusat perbelanjaan)
Rek ayo rek, ramai ramai bersama-sama
Cak ayo cak, siapa mau ikut aku?
Cak ayo cak, cari kenalan cewek cantik

(Berjalan2) ke utara, ke selatan, melewati pertokoan (untuk) cuci mata
Meski hanya bersenggolan - dengan cewek cantik (tapi membuat) hati lega
Siapa tahu nasib badan sedang mujur
(Bisa) Berkenalan dengan anak penjual rujak cingur

Makna Lagu Sirih Kuning

Makna lagu sirih kuning ini adalah Aneka Keragaman indonesia yg sangat beragam karena indonesia subur, indah dan elok. Sirih Kuning adalah judul lagu daerah dari betawi yang musiknya gambang kromong. Lagu tentang anak muda, liriknya berupa pantun. Kenapa diberi judul sirih kuning? Sepertinya karena sirih kuning ternyata merupakan ungkapan dalam bahasa melayu yang berarti gadis belia nan elok.

Makna Lagu Burung Tantina

Makna lagu Burung Tantina kurang lebih sebagai berikut. Lagu burung tantina berasal dari maluku. Ilustrasi yang menceritakan burung tantina yg sdang dipanah oleh dewa sri rama. burung tantina yang dipanah tergeletak di antara batu solid dg panah masih menancap. sri rama melihat dr atas nirwana.
 

Makna Lagu Lenggang Kangkung

Makna yang terdapat pada lagu Lenggang Kangkung ini kalau tidak salah lenggang kangkung sama dengan seseorang berjalan tidak membawa satupun bawaan jadi di sebut melenggang atau lenggang kangkung.
 

Makna dari Lagu Keroncong Kemayoran

Makna yang tersirat pada lagu keroncong kemayoran ini Menurut saya Akar keroncong berasal dari sejenis musik Portugis yang dikenal sebagai fado yang diperkenalkan oleh para pelaut danbudak kapal niaga bangsa itu sejak abad ke-16 ke Nusantara. Dari daratan India (Goa) masuklah musik ini pertama kali di Malaka dan kemudian dimainkan oleh para budak dari Maluku. 

Melemahnya pengaruh Portugis pada abad ke-17 di Nusantara tidak dengan serta-merta berarti hilang pula musik ini. Bentuk awal musik ini disebut moresco (sebuah tarian asal Spanyol, seperti polka agak lamban ritmenya), di mana salah satu lagu oleh Kusbini disusun kembali kini dikenal dengan nama Kr. Muritsku, yang diiringi oleh alat musik dawai. 
 

Makna Lagu Lembe Lembe

Makna lagu yang terkadung pada lagu Lembe Lembe ini adalah Ketika saya setel lagu "Lembe-lembe",keponakan saya sempat menanyakan arti dari lembe-lembe. Duh..ini pun saya kebingungan dengan bahasa Ambon yang kurang saya pahami. Tapi saya hanya bilang, "karena aku nggak tau, nanti kita cari tau aja lewat internet yaa key..". Jawaban menggantung yang saya juga jadi kepikiran arti dari lembe-lembe itu, saya akhirnya mencoba bertanya pada mbah google. Ealah..yang ada cuma liriknya.
 

Makna Lagu Es Lilin

Makna dari lagu Es lilin ini yaitu mencerminkan karakter orang Sunda pada umumnya. Bila dilihat dari terjemahan Lagu Es Lilin, secara garis besar lagu ini menceritakan tentang seorang perempuan yang malu terhadap laki ­laki yang berusaha untuk mendekatinya. Pada bagian akhir lagu, terdapat makna bahwa perempuan akan meninggalkan laki ­laki selama satu bulan untuk keperluan tertentu.
 

Makna Lagu Paris Berantai

Makna yang terkandung pada Lagu Paris Berantai yaitu tentang rasa rindu terhadap orang yang disayang yang sudah lama tidak bertemu. Selain itu lagu ini juga mengungkap rasa sayang yang mendalam dan tidak ingin lagi terpisahkan.itu terlihat dari lirik liriknya yang menceritakan suasana kota baru dimana diduga disana tempat pertemuan sepasang kekasih yang saling jatuh cinta tepatnya di paris barantai, salah satu tempat dikota baru.
 
 
 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar